MUSRENBANGDES Tahun 2018

Administrator 28 November 2018 20:27:41 WIB

Musyawarah Rencana Pembanguan Desa (MusrenbangDes) adalah forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan (stakeholder) desa untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKP) tahun anggaran yang direncanakan. Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu, 28 November 2018 dilaksanakan di Aula Kantor Desa Argorejo yang dihadiri oleh Camat Sedayu, Pendamping Desa, Ketua BPD Desa Argorejo, Lurah Desa, Dukuh se Desa Argorejo Ketua RT. Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan unsur lain sejumlah 100 orang. Kegiatan ini dibuka dengan sambutan dari Lurah Desa sekaligus membuka Kegiatan MUSRENBANGDes. Selanjutnya Ketua BPD Desa Argorejo juga memberi sambutan terkait masalah Kegiatan-kegiatan Desa. Pokok pembahasan dalam kegiatan ini adalah menentukan usulan rencanapembanguanan dari setiap Dusun, yang nantinya di tentukan salah satu usulan pembangunan yang diperirotaskan oleh Kepala Wilayah. Dengan diadakan nya Musrenbangdes ini sangatlah penting untuk kepentingan rencana pembangunan jangka panjang sehingga bisa berjalan secara terjadwal. Setelah Musrenbangdes dihasilkan, nantinya akan dimasukan ke dalam RKPDes ( Rencana Kerja Pemerintah Desa) selanjutnya dituangkan dalam Angggaran Pendapatan Belanja Desa ( APBDes )

Komentar atas MUSRENBANGDES Tahun 2018

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License