Karang Taruna Kusuma Bhakti Luncurkan @podjokruang

Suhartono 10 Februari 2020 22:38:56 WIB

Seperti yang kita ketahui Bersama, pemuda merupakan aset penting yang harus dibina dengan baik. Pemuda merupakan penerus bangsa ini, dimana kemajuan sebuah bangsa ditentukan oleh para pemuda dikemudian hari.

Untuk itu pembinaan kepemudaan yang baik dengan arah yang benar sangat penting untuk diperhatikan. Pemuda yang identik dengan kurang perhitungan atau grasa grusu dalam segala keputusannya harus mendapatkan binaan dan arahan dengan benar, sehingga pengetahuan dan kemampuan mereka dapat berkembang dengan baik.

Hal tersebut diatas akhirnya menjadi perhatian bagi Lurah Argorejo bapak Ngadimin, S.H. untuk terus mendukung kegiatan positif yang dilaksanakan oleh karang taruna Kusuma Bhakti yang berada di Kelurahan Argorejo.

“Karang Taruna Kusuma Bhakti memberikan peran serta yang aktif dalam setiap kegiatannya dimana target mereka adalah menjadi yang terbaik ditingkat provinsi, ini hal yang harus kita apresiasi dan dukung terus”, ungkapnya.

Salah satu kegiatan yang dilakukan oleh Karang Taruna Kusuma Bhakti adalah melatih para pemuda untuk memiliki jiwa entrepreneur. Pada tanggal 1 Februari 2020 bertempat di Jalan Gesikan Km 1, Karang Taruna Kusuma Bhakti meluncurkan @podjokruang. Dimana di @podjokruang ini merupakan tempat yang nantinya akan menjadi sarana berlatih bagi para pemuda Karang Taruna Kusuma Bhakti. Saat ini di @podjokruang terdapat beberapa usaha kuliner yang sepenuhnya dikelola oleh Karang Taruna Kusuma Bhakti.

Roy Arga yang merupakan ketua Karang Taruna Kusuma Bhakti mengungkapkan bahwa program semacam ini yang bersifat postif akan terus dilaksanakan dan dikembangkan demi kemajuan Bersama. Selain itu program ini juga diharapkan dapat mengurangi kenakalan remaja yang akhir-akhir ini marak terjadi di Daerah Istimewa Yogyakarta.

/udn

Komentar atas Karang Taruna Kusuma Bhakti Luncurkan @podjokruang

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License