Kelompok Ikan Mina Tunas Karya Terima Bantuan Induk Ikan

Administrator 04 Maret 2020 12:02:28 WIB

Dinas Perikanan Kabupaten Bantul serahkan calon induk ikan nila kepada Kelompok Ikan Mina Tunas Karya Pedukuhan Bandut Lor, Desa Argorejo, Kecamatan Sedayu, Rabu (04/03).

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan melalui Supardal (BP3K Kecamatan Sedayu) mengatakan kegiatan seperti ini sangat bagus diterapkan oleh masyarakat sebagai bentuk pemanfaatan pekarangan dan peningkatan perekonomian masyarakat.

“Dengan melakukan budidaya ikan, maka sudah dapat memproduksi ikan konsumsi dalam memenuhi  kebutuhan pokok yang bersumber dari hewani , dan jika itu dikelola baik tidak hanya pada lingkungan  tapi juga dapat menjadi pendapatan tambahan dan penyedia lapangan kerja tersendiri bagi masyarakat yang mengusahakannya,“ tutupnya.

Komentar atas Kelompok Ikan Mina Tunas Karya Terima Bantuan Induk Ikan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License